everything is made from the heart
 
Picture
Ternyata begitu si hitam manis ini diluncurkan, laris maniiis lhooo! Beberapa dari pelanggan meminta resep kue ini karena posisi mereka jauh dari rumah saya, jadi mariii kita lihat resepnya ya, yuk silakan dicoba buat sendiri di rumah. Seperti biasa, jika tidak ada waktu untuk membuatnya, langsung aja hubungi Cakery Cakes, pastiii dibikinin ^^

Brownies Kukus Ketan Item (Bronketem)
by Ricke 'Bunda Nadhifa' Indriani

Bahan:
6 butir telur
200 gram gula pasir
1 sdt emulsifier
1/4 sdt garam
1 sdt vanilla

2 sdm susu kental manis

250 gram tepung ketan hitam
20 gram coklat bubuk, diayak
---> Campur jadi satu

100 gram dark cooking chocolate, cincang
200 gram minyak goreng atau mentega dilelehkan

Coklat meisyes (rice chocolate) secukupnya untuk filling

Cara membuat:
1. Panaskan kukusan.
2. Lelehkan dark cooking chocolate. Masukkan minyak goreng. Aduk rata. Dinginkan.
3. Kocok telur, gula pasir, emulsifier dan garam dengan mixer kecepatan tinggi sampai mengembang, kental dan berjejak. Masukkan vanilla, kocok rata. Masukkan susu kental manis. Kocok rata.
4. Masukkan campuran tepung ketan hitam dan coklat bubuk sedikit demi sedikit bertahap sambil dikocok dg mixer kecepatan rendah sampai merata.
5. Masukkan campuran dark cooking chocolate dan minyak goreng/mentega cair. Aduk balik dg spatula hingga rata dan homogen.
6. Bagi 2 adonan. Tuang 1/2 bagian adonan ke dalam loyang ukuran 20x20x7 cm yg telah diolesi margarin dan dialasi kertas roti. Kukus 10 menit dg api sedang.
7. Taburi coklat meisyes. Tuang kembali 1/2 bagian sisa adonan. Kukus kembali 20-25 menit hingga matang.
8. Angkat dan langsung keluarkan dari loyang. Biarkan dingin. Potong-potong dan sajikan.


 
Picture
Hari Minggu kemaren, hujan terus2an di Tangerang, bikin penduduk rumah jadi pengen ngemil mulu. Akhirnya beraksi deh, bikin chiffon cake ketan hitam yang legit ini. Makan kue ini disertai secangkir susu jahe hangat... Duh mantabnyaaaa tak terkira!!

Yuk yang mau bikin kue ini, berikut resepnya (courtesy of almarhumah Ruri) :

Bahan 1
5 butir putih telur
110 gram gula pasir
1/2  sendok teh garam

Bahan 2
5 butir kuning telur
100 ml santan kental
150 gram tepung ketan hitam
75   ml minyak sayur

Cara membuat :
Tuang tepung ketan hitam (diayak dulu) di wadah
Buat lubang di tengah, tuang kuning telur, santan & minyak, aduk searah
Di mangkuk bersih lain, kocok bahan 1 sampai kental
Tuang bahan 1 ke bahan 2 sedikit demi sedikit, aduk balik
Tuang ke loyang chiffon
Panggang dengan suhu 180 derajat celcius selama kurang lebih 40menit atau hingga matang
Setelah matang, langsung balikkan loyang chiffon (jika ada kaki2nya) atau disangga botol
Tunggu hingga benar2 dingin, baru dibalikkan kembali

catatan :
Untuk memastikan kematangan kue, pastikan saat bagian atas kue dipegang tidak mimpes tapi kembali ke posisi semula (membal)
Gunakan tusuk gigi bersih untuk memeriksa kematangan bagian dalam kue
Supaya pinggir kue tidak rompal2 saat dikeluarkan, gunakan pisau tipis, berdirikan lurus di pinggir kue dan jalankan ke sekeliling kue dengan gerakan lurus

Selamat mencoba!!


Cakery Cakes